Sabtu, 28 April 2018

NUNUKAN. Pelaksanaan Kemah Bela Negara Nasional yang akan dilaksanakan di Pulau Sebatik pada tanggal 3 Mei 2018 nanti rencananya akan dibuka langsung oleh Wakil Presiden RI M. Jusuf Kalla. Segala persiapan tengah dimatangkan guna mengoptimalkan pada pelaksanaan di hari H nya nanti.

Pada siang hari tadi (28/04/2018) sekitar pukul 14.00 wita bertempat di Desa Bambangan tepatnya di area Perkemahan Bela Negara Sebatik telah dilaksanakan latihan terhadap para perangkat upacara yang terdiri dari siswa siswi SMA dan SMK se Pulau Nunukan dan Pulau Sebatik yang dipimpin langsung oleh Kasdim 0911/Nnk Mayor Inf Biringallo, S. Sos.

Kodim 0911/Nnk sebagai satuan komando teritorial siap untuk mendukung penuh pada pelaksanaan tersebut. Bersama dengan panitia dari Kwarcab dan Kwarda serta aparat setempat, Kasdim terus melaksanakan latihan secara intensif dan berulang kepada para perangkat upacara.

Adapun saka yang terlibat sebagai petugas upacara yakni dari berbagai saka dibawah naungan Kwarcab Nunukan. Untuk peserta upacara terdiri dari Pramuka Penegak Pandega se - Indonesia yang menjadi peserta Kemah Bela Negara.

Latihan tersebut dilaksanakan untuk hasil yang optimal, mengingat kegiatan nanti merupakan bagian dari sejarah di wilayah Pulau Sebatik khususnya di wilayah Kabupaten Nunukan yang berbatasan langsung dengan Malaysia.

Kasdim 0911/Nnk disela latihan mengatakan bahwa diperlukan fisik dan mental yang prima untuk menggenjot para perangkat upacara sehingga pada hari pelaksanaan bisa memaksimalkan dan mengeliminir kesalahan sekecil mungkin namun berakbiat fatal.

"Latihan ini tentu akan menguras tenaga dan pikiran. Hasil maksimal butuh proses yang sangat matang pula. Disini para pelajar akan terus digenjot untuk berlatih. Bukan hanya fisik tentunya mental juga perlu dilatih. Setiap hari akan kami latihkan secara intens hingga menuju hari H nanti. Mulai dari perangkat upacara hingga pendukung lainnya", tegas Kasdim.

Latihan selesai sekitar pukul 17.00 wita, para peserta perangkat upacara langsung melaksanakan istirahat untuk kembali berlatih lagi pada keesokan harinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar